Nyantri Ala MTs Negeri 2 Demak

Ramadhan merupakan bulan yang istimewa karena pada bulan ini terjadi salah satu peristiwa penting bagi umat islam yakni turunnya Al Quran. Al Quran diturunkan untuk menjadi petunjuk bagi manusia dalam menjalankan perannya sebagai khalifah di muka bumi sekaligus sebagai hamba Allah SWT. Pada bulan Romadhan ini, madrasah mengadakan kegiatan pesantren yang diikuti oleh seluruh peserta didik secara bergantian antara peserta didik laki-laki dan perempuan.

Kegiatan yang bertempat di linkungan MTs Negeri 2 Demak ini dihadiri oleh kepala Madrasah, semua guru dan staf, serta seluruh peserta didik. Tepat pada hari sabtu, tanggal 8 April 2023 kegiatan pesantren ini dikikuti oleh peserta didik laki-laki mulai dari subuh hingga subuh berikutnya. Sedangkan peserta didik perempuan melaksankan kegiatan pesantren ini pada hai sabtu tanggal 15 April 2023.

kegiatan pesantren ramadhan

Kepala Madrasah Bp. Kasmuin, S.Ag, M.Pd dalam sambutannya berpesan supaya kegiatan ini menjadi ajang untuk mengumpulkan pahala dan berbenah diri menjadi manusai yang lebih baik dihadapan Allah SWT. Dalam Sambutannya pada pembukaan kegiatan beliau menyampaikan bahwa “Di bulan yang penuh kemuliaan ini, marilah kita berlomba-lomba meningkatkan kulaitas diri, berbenah diri, dalam berbenah diri kita bisa melakukan berbagai cara diantaranya membaca Al Quran dan maknanya,sholat berjamaah, menjalankan puasa, dan memperbanyak dzikir malam.”

Serangkaian kegiatan telah tersusun rapi, mulai dari sholat berjamaah, mengaji Al Quran, mengaji kitab, buka bersama, refleksi diri, Qiyamul lail, hingga sahur bersama.

Kegiatan ini dilakukan karena mengingat besarnya pegaruh gadget pada peserta didik, waktu yang tereksploitasi untuk melakukan game online sehingga tidak maksimal dalam melakukan ibadah di bulan Ramadhan. Dengan  peserta didik melakukan serangkaian kegiatan pesantren ini, diharapkan dapat menambah keimanan kepada Allah SWT. Aamin…

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *