Hari Lahir Pancasila tahun 2021 akan diperingati bangsa Indonesia, yang jatuh pada hari selasa tanggal 1 Juni 2021, dan juga merupakan hari libur nasional. Meskipun hari tersebut memperingati peristiwa bersejarah 1 Juni 1945, penetapan 1 Juni sebagai peringatan Hari Lahir Pancasila baru berlangsung di era Presiden RI Joko Widodo pada tahun 2016.
Presiden Jokowi menandatangani Ke¬pres No. 24/2016 tentang Hari Lahir Pancasila, serta menetapkan 1 Juni sebagai hari libur nasional. Untuk mengawali peringatan pertama kalinya, 1 Juni 2016, Aliansi Ormas Sosial Keagamaan, Pemuda, dan Mahasiswa pun akan menggelar syukuran nasional bertajuk Indonesia Bersyukur. Acara yang akan digelar di Tugu Proklamasi Jakarta itu akan di¬mulai dengan pentas kesenian tradisional hingga acara syukuran yang digelar sejak siang hingga malam.
Sejarah Singkat 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila
Penetapan tanggal 1 Juni merujuk pada peristiwa 1 Juni 1945, saat Ir. Soekarno menyampaikan pidato yang menjadi tonggak sejarah lahirnya Pancasila, yang merupakan ideologi negara. Pada saat itu, Indonesia memasuki era men¬jelang kemerdekaan.
Pada 1 Juni 1945, dalam pidatonya tanpa menggunakan teks, Ir. Soekarno mengemukakan konsep ”Pancasila” sebagai dasar, terdiri atas kebangsaan Indonesia, internasionalisme atau perikemanusiaan, mufakat atau de¬mo¬krasi, kesejahteraan sosial, serta ketu¬hanan yang berkebudayaan. Dalam pidato itulah muncul istilah ”Pancasila”.
Gagasan Ir. Soekarno diterima secara aklamasi peserta sidang dan dijadikan sebagai Hari Lahir Pancasila. Pidato Ir. Soe¬karno dirumuskan kembali sebagai dasar negara oleh tim perumus yaitu ”Panitia Sembilan”. Di dalamnya, Soekarno sebagai ketua, Mohammad Hatta sebagai wakil ketua, serta 7 anggota, yaitu Achmad Soebardjo, M Yamin, Wahid Hasjim, Abdoel Kahar Moezakir, Abikoesno Tjokrosoejoso, Agus Salim, dan Alexander Andries Maramis.
Twibbonize Hari Lahir Pancasila Tahun 2021
Dalam memperingati hari lahir pancasila tahun 2021, MTs Negeri 2 Demak berbagi twibbonize menarik yang bisa didapatkan melalui link dibawah.
Pancasila dalam tindakan, Bersatu untuk Indonesia tangguh