Festival BIMIPA MTs Negeri 2 Demak Tahun 2022

Konsep Acara

MTs Negeri 2 Demak dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke 76, menyelenggarakan Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022 untuk Siswa Kelas 6 SD/MI.

Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022  mengangkat Tema ”Mewujudkan Semangat Kebangkitan Generasi Muda yang Cerdas, dan Berakhlakul Karimah Menuju Pemulihan Pendidikan Humanis Dampak Pandemi Covid-19

Segala Informasi tentang pelaksanaan Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022 akan selalu di update di Website MTs Negeri 2 Demak di alamat: https://mtsn2demak.sch.id/

Kegiatan Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022 diselenggarakan dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Babak Penyisihan
  2. Babak Final

Fasilitas Peserta dan Guru Pendamping

  1. Sertifikat / Piagam Penghargaan Peserta Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022;
  2. Sertifikat / Piagam Penghargaan Guru Pembimbing Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022;
  3. Reward untuk Juara 1-3, dan Harapan 1-3.

Syarat dan Ketentuan

  1. Peserta merupakan siswa kelas 6 aktif SD/MI baik negeri maupun swasta;
  2. Setiap sekolah/madrasah maksimal mengirimkan 3 wakilnya;
  3. Setiap sekolah/madrasah hanya didampingi oleh 1 Guru Pembimbing, walaupun mengirimkan lebih dari 1 peserta;
  4. Mengisi formulir online (google form) dengan mengisi Biodata dan Menguploud Biodata dan Surat Keterangan Siswa Aktif;
  5. Peserta wajib  memahami  dan  mematuhi  semua  aturan  dan  ketentuan  persyaratan lomba;
  6. Apabila peserta melanggar peraturan, terdapat kecurangan, dan hal-hal lain yang tidak diperkenankan maka  panitia  berhak  memberi  sanksi  atau  mendiskualifikasi  peserta tersebut;
  7. Penilaian dan keputusan tim juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat serta tidak ada korespondensi apapun terkait keputusan yang dikeluarkan.

Alur Pendaftaran

  1. Alokasi Waktu Pendaftaran 4 s/d 25 Januari 2022;
  2. Mengisi Formulir secara online (google form) yang dapat dibuka di link: https://bit.ly/daftarbimipa
  3. Pastikan sebelum mengisi formulir online untuk download Form Biodata dan Form Surat Keterangan Aktif Siswa di link: https://bit.ly/formbimipa

Pelaksanaan Lomba

Daftar Peserta Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022 dapat dilihat 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan di website MTs Negeri 2 Demak : https://mtsn2demak.sch.id/

  • Babak Penyisihan

Hari/Tanggal: Sabtu, 29 Januari 2022
Waktu: 08.00 s/d 09.30 WIB
Tempat: MTs Negeri 2 Demak
Peserta: Semua Peserta yang terdaftar

  • Babak Final

Hari/Tanggal : Sabtu, 29 Januari 2022
Waktu: 10.30 s/d 12.00 WIB
Tempat: MTs Negeri 2 Demak
Peserta: 20 besar hasil peringkat peserta babak penyisihan

Kriteria Penilaian dan Penjurian

Babak Penyisihan

  • Jumlah soal terdiri dari 50 butir soal pilihan ganda. Soal mengacu pada materi Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA tingkat SD/MI Kurikulum 2013;
  • Pengerjaan soal dilaksanakan di Ruang yang disediakan oleh Panitia, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan;
  • 20 Peserta dengan Nilai tertinggi masuk ke tahap Final

Babak Final

  • Jumlah Soal terdiri dari 30 butir soal pilihan ganda dan 5 butir soal essay. Soal mengacu pada materi Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA tingkat SD/MI Kurikulum 2013;
  • Pengerjaan soal dilaksanakan di Ruang yang disediakan oleh Panitia, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan;
  • Peserta dengan Nilai tertinggi berhak menjadi Juara 1 Festival Lomba BIMIPA (Bahasa Indonesia, Matematika, & IPA Terintegrasi) Tahun 2022 dan seterusnya sesuai nilai;
  • Apabila terdapat nilai sama kuat yang memiliki nilai sama dalam penentuan Juara 1-3, dan harapan 1-3, maka akan diberikan soal tambahan untuk menentukan Juara 1-3, dan harapan 1-3.

Download Surat Permohonan Delegasi

Selengkapnya tentang Festival BIMIPA MTs Negeri 2 Demak Tahun 2022 dapat didownload DISINI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *